Belajar Pecahan Jadi Seru dengan Kreasi KADO (Kartu Domino)

12 Dec 2020 | by Syahda Ayu Nurmaya

(Awal) Sebagai guru, saya memiliki keinginan agar murid-murid saya bisa antusias dalam belajar dan memahami materi pecahan sederhana. Saya menjelaskan materi pecahan melalui video. (Tantangan) Namun, ternyata sebagian murid saya terlihat sibuk sambil menggambar sehingga tidak memperhatikan penjelasan yang saya sampaikan di video. Saya menganalisa mengapa ini bisa terjadi, mungkin videonya yang kurang menarik penyampaiannya atau cara saya mendemonstrasikan materi pecahan tersebut kurang bermakna dan tidak melibatkan murid. Karakter murid-murid saya, mereka sangat senang bermain, menggambar dan mencoba hal-hal baru.
(Aksi) Kemudian, saya mulai mencari cara untuk memanfaatkan kesukaan mereka yaitu menggambar. Saya mulai membuat media panduan dengan melibatkan murid dalam sikap saling berbagi makanan secara adil. Saya berikan coklat dan biskuit pada tiap kelompok, sehingga mereka sangat seru membagi makanan tersebut dengan ukuran yang sama kepada teman-temannya. Kemudian setiap murid diminta untuk membuat kartu pecahan dengan cara menggambar/mewarnai makanan-makanan tersebut/bentuk bidang bangun datar dengan bentuk potongan beberapa bagian dan menuliskan nilai pecahannya. (Pelajaran) Tidak disangka, murid menjadi lebih paham mengenai materi pecahan yang diberikan ketika kita benar-benar memahami apa yang mereka butuhkan dan melibatkan kesukaan mereka dalam kegiatan pembelajaran.