APLIKASI PINTAR TOKOH DAN PENEMUAN UNTUK MENINGKATKAN MINAT BACA MURID KELAS 6 SDN GUNUNG SARI 01 KECAMATAN PAMIJAHAN KABUPATEN BOGOR
20 Nov 2021 | by RISKA RAHAYU, S.Pd
Pandemi Covid-19 memaksa murid dan guru melaksanakan pembelajaran secara daring yang menimbulkan beberapa masalah yang membuat Saya sebagai guru merasa risau akan menurunnya motivasi murid untuk mengikuti pembelajaran. Di kelas enam, kelas yang Saya ajar, terdapat materi Tokoh dan Penemuan yang memuat beberapa teks biografi tokoh dan penemuan. Pada materi ini, banyak informasi yang sangat bermanfaat yang dapat murid teladani. Saya ingin murid termotivasi untuk membaca biografi tokoh dan penemuannya yang luar biasa. Saya ingin murid mendapat informasi mengenai salah seorang tokoh yang berjasa dalam kehidupan manusia hingga kini.
Namun Saya merasa risau akan motivasi murid yang menurun saat melihat teks biografi tokoh yang cukup panjang. Membaca pada buku cetak pun sering membuat murid bosan, apalagi membaca materi yang cukup panjang di gawai yang membuat mata akan terasa lebih lelah. Ditambah, kemampuan literasi yang cukup rendah akan mempengaruhi semangat belajar murid di tema tiga mengenai tokoh dan penemuan. Di sinilah Saya berpikir cara agar murid termotivasi untuk membaca teks tanpa merasa bosan dan dapat mengikuti pembelajaran dengan lebih bersemangat.
Untuk mengatasi masalah yang Saya uraikan di atas, Saya membuat sebuah aplikasi berbasis Smart Apps Creator 3. Pembelajaran diawali dengan pembukaan, berdoa bersama, pengecekan kehadiran murid, dan menyanyikan lagu Nasional untuk menumbuhkan semangat nasionalisme mereka. Pembelajaran dilanjutkan dengan mengaitkan materi yang akan dipelajari dengan pengetahuan awal siswa mengenai tokoh dan penemuan, Setelah itu, Saya menunjukkan video singkat yang memuat seorang penemu beserta hasil penemuan. Murid diminta untuk mengemukakan pendapat mereka mengenai tokoh yang ditampilkan.
Langkah selanjutnya, Saya membagikan tautan aplikasi. Murid diminta untuk menekan tautan. Di awal tampilan, murid akan melihat menu utama berupa uacapan selamat datang di aplikasi pembelajaran. Setelah menekan tombol lanjut, akan tampil menu utama. Di menu pertama murid akan membaca kompetensi pembelajaran yang akan dilaksanakan. Menu kedua, murid diminta untuk membaca teks mengenai biografi tokoh Michael Faraday dan penemuannya, serta gambar rangkaian listrik. Selain itu, murid diarahkan untuk mengikuti permainan yang menuntun mereka untuk mengidentifikasi komponen-komponen listrik beserta nama dan fungsinya.
Di menu ketiga, murid diajak untuk menggali informasi lebih lanjut melalui video pembelajaran mengenai rangkaian listrik. Di menu keempat, murid diajak untuk melakukan evaluasi yang berisi kuis berupa soal pilihan ganda yang dapat langsung memuat skor perolehan murid. Menu terakhir, memuat daftar pustaka.
Di hari berikutnya, Saya meminta umpan balik dari murid saat melakukan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas. Beberapa murid mengungkapkan bahwa mereka merasa terbantu dengan aplikasi yang Saya buat, karena lebih menarik dan memuat permainan yang membuat mereka memahami mengenai komponen listrik beserta fungsinya dan rangkaian listrik yang mereka lihat dari video. Hal ini terlihat dari hasil evaluasi pembelajaran di aplikasi yang cukup baik, dan proses tanya jawab yang cukup aktif di kelas. Melalui pembelajaran yang telah dilakukan, Saya mendapatkan gambaran bahwa murid akan lebih bersemangat saat diberikan permainan dan tantangan.